Depokers Perlu Tahu! Begini Cara Menghemat Bahan Bakar Kendaraan

Tips  
Ilustrasi: Pixabay

Pertamina resmi menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) non-subsidi jenis Pertamax. Sebelumnya harga pertamax mulai Rp9.000 per liter menjadi Rp12.500 hingga Rp13.000 per liter. Kenaikan harga resmi pada Jumat, 1 April 2022.

Adanya kenaikan tersebut berdampak secara langsung terhadap lonjakan pembelian BBM Pertalite. Akibatnya, BBM Pertalite di beberapa daerah, termasuk di Depok, langka.

Kelangkaan tersebut membuat masyarakat cemas. Nah, pasti di antara teman-teman semua bertanya-tanya, kira-kira bagaimana, ya, cara kita menghemat bensin.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Tentunya, dengan penggunaan BBM yang relatif irit akan melegakan kamu dan juga meringankan beban keuangan. Berikut kami rangkum tips menghemat bensin dari berbagai sumber.

1. Kurangi kecepatan

Hal pertama yang perlu diketahui untuk menghemat BBM adalah perihal kecepatan berkendara. Kecepatan berkendara berpengaruh besar terhadap jumlah bahan bakar yang dipakai.

Untuk menghemat bensin, kamu perlu berkendara dengan kecepatan yang konsisten dan stabil, nih, Depokers! Oleh karenanya, kamu jangan terlalu sering mengerem dan menggas mendadak agar bensin dapat lebih hemat.

Itu karena, jika tarikan gas dilakukan secara mendadak, bahan bakar yang masuk ke ruang mesin akan mendadak banyak namun putaran mesin rendah. Jadi, lebih diperhatikan ya, Depokers!

2. Kurangi waktu memanaskan motor

Nah, pastinya, ketika kita memanaskan motor kita akan membutuhkan bahan bakar yang banyak. Oleh karena itu, perlu diperhatikan durasi memanaskan motor agar tidak memakan banyak bahan bakar. Cukup panaskan lima menit agar bensin motor tidak terbuang sia-sia.

3. Rajin bersihkan filter udara

Sebagian pengendara motor matic terkadang kurang memperhatikan kebersihan filter udara. Depokers harus tahu, nih, bahwa tingkat keborosan bahan bakar bisa dikurangi dengan rajin membersihkan filter udara.

4. Gunakan oli berkualitas

Hal yang mungkin bagi sebagian orang sepele adalah memilih oli berkualitas dan sesuai spesifikasi. Padahal, motor irit salah satunya dipengaruhi oleh penentuan oli yang tepat. Berkualitasnya oli dapat meminimalisir gesekan antar komponen, sehingga kendaraan dapat lebih optimal.

5. Memperhatikan tekanan udara ban

Depokers tahu gak, sih, bahwa kurangnya tekanan ban dapat menyebabkan kendaraan harus bekerja lebih keras dari biasanya untuk memutar ban. Oleh karena itu, mengecek ban minimal satu kali dalam seminggu menjadi penting untuk dilakukan.

Nah, itu dia lima tips yang bisa Depokers coba untuk menghemat bensin. Semoga tips di atas bisa meringankan beban keuangan Depokers perihal kenaikan BBM, ya!

Penulis: Wahyuni Anggita Sari | Editor: Miko

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Penulis Leupas

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image